JAKARTA-Jalan Balingka-Padang Lua di Agam hingga kini masih rusak. Ruas itu merupakan jalan provinsi.
Ruas jalan itu rusak akibat pengalihan arus lalu lintas setelah jalan lembah Anai tak bisa dilalui karena banjir bandang. Provinsi tak punya uang untuk memperbaiki jalan tersebut.
Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah menemui Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo untuk membahas kelanjutan rencana pembangunan sejumlah infrastruktur strategis di Sumbar.
“Alhamdulillah, kita sudah bertemu dengan Pak Menteri. Selain mengusulkan kelanjutan rencana pembangunan sejumlah infrastruktur, kami juga melaporkan dampak bencana yang melanda Sumbar pada pertengahan tahun lalu,” ujar Mahyeldi di Jakarta, Selasa (4/2/2025).
Adapun infrastruktur yang diusulkan Mahyeldi tersebut antara lain, pembangunan sabodam di lereng Gunung Marapi, penyelesaian jalan Teluk Tapang, perbaikan ruas jalan Air Dingin, perbaikan ruas jalan Balingka-Padang Luar, pembangunan flyover Sitinjau dan kelanjutan Tol Padang-Pekanbaru.
“Seluruhnya penting dan sangat prioritas bagi masyarakat Sumbar,” kata Mahyeldi.
Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo merespon positif usulan yang disampaikan Gubernur Sumbar. Ia menyebut segera membahasnya secara internal. “Nanti usulan ini akan kita bahas dalam rapat internal, sekarang kita tampung dulu,” kata dia yang dikutip dari keterangan pers Biro Adpim Setdaprov. (*)