Daerah  

Perhatian, Perhatian, Scoot Airlines Mendarat di BIM Mulai 6 Januari 2025

Sebuah armada Scoot Airline
Sebuah armada Scoot Airline

PADANG-Saat mendarat telah dekat. Dijadwalkan mulai 6 Januari 2025, Scoot Airlines mendarat dan terbang di Bandara Internasional Minangkabau.

Gubernur Mahyeldi Ansharullah menegaskan komitmen penuh Pemprov Sumbar untuk menyukseskan rute penerbangan langsung Padang-Singapura oleh Scoot Airlines.

Pemprov bersama organisasi dan pelaku wisata Sumbar, akan berupaya maksimal agar rute ini berkelanjutan, sehingga akan berdampak besar bagi perekonomian daerah.

Hal itu dikemukakan Mahyeldi dalam rapat bersama manajemen Scoot Pte Ltd di Istana Gubernur Sumbar, Jumat (27/12/2024).

Hadir dari pihak Scoot, Mr. Ying Jian Tan selaku Leader Regulatory and Contract, Raymond Tanadi selaku Leader Network Planing, Jafri Arief selaku Leader Team Scoot Indonesia-Jakarta dan Daddy Setiaddy yang menjabat GM Gapura Angkasa wilayah Padang sekaligus perwakilan Scoot di Sumbar.

“Insya Allah pada 6 Januari 2025 secara perdana Scoot Airlines dari Changi Airport akan mendarat di Bandara Internasional Minangkabau (BIM). Ini sekaligus menandai dibukanya rute penerbangan langsung Padang-Singapura, dan kita akan mempersiapkan dengan baik seremonial penerbangan perdana ini,” ujar Mahyeldi.

Baca Juga  Saat Warga Berlebaran, Mereka Berjibaku Padamkan Api

Berkaca dari masa lalu, sambung Mahyeldi, penerbangan langsung Padang-Singapura pernah beberapa kali dicoba oleh sejumlah maskapai.

Akan tetapi, beberapa persoalan membuat rute ini tak bertahan lama, sehingga hal itu perlu dievaluasi dengan baik agar penerbangan Padang-Singapura oleh Scoot Airlines dapat berkelanjutan.

Di rute tersebut, Scoot Airline gunakan armada Embraer dengan kapasitas 112 penumpang.

“Penerbangan ini akan kita manfaatkan semaksimal mungkin, dengan menjalin kerja sama bidang perdagangan, jasa umrah, pariwisata, pertanian, pendidikan, dan lain sebagainya untuk mensupport rute ini,” ujar Mahyeldi yang dikutip dari keterangan pers Biro Adpim Setdaprov Sumbar.

Di sisi lain, Jafri Arief selaku Leader Team Scoot Indonesia-Jakarta mengapresiasi dukungan Pemprov Sumbar atas pembukaan rute Padang-Singapura oleh Scoot.

Pihaknya mengaku sangat berkomitmen untuk terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan pelaku wisata di Sumbar, terkait potensi-potensi yang perlu dimaksimalkan untuk mendukung rute penerbangan ini.

Baca Juga  Mohon Dukungan, Sokhiatulo Laoli Datangi Warga Nias di Labuhanbatu Selatan

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan Pemprov Sumbar yang mengundang Scoot untuk rapat. Ini jarang terjadi. Biasanya kami membuka rute, ya kami mulai saja. Tapi untuk kali ini, Bapak Gubernur mengundang rapat yang juga dihadiri oleh kepala dinas dan organisasi terkait. Kami sangat tersanjung, dan jelas kami akan berkomitmen untuk memulai dan menjadikan rute penerbangan ini agar berkelanjutan,” ujar Jafri. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *