Berita  

SAN dan Putra Rafflesia, Bus Bengkulu-Jakarta dengan Sensasi Pantai Barat Sumatera

Salah satu armada PO SAN. (kompas.com)
Salah satu armada PO SAN. (kompas.com)

BENGKULU-Naik bus kini jadi trend di masyarakat. Warga beralih moda transportasi lantaran pembenahan dan peremajaan yang dilakukan perusahaan otobus. Di Bengkulu, ada bus yang menyajikan sensasi perjalanan lewat lintas Barat Sumatera.

Perjalanan via lintas Barat Sumatera dari Bengkulu ke Jakarta atau sebaliknya memiliki nuansa tersendiri. Sebuah perjalanan yang tak ditemukan di lintas tengah Sumatera.

Bagi kamu yang suka berpetualang, bus SAN dan Putra Rafflesia cocok jadi pilihan. Bagi kamu yang ingin menikmati perjalanan dengan nuansa berbeda, dua bus itu akan mengajak kamu melintasi pesisir Sumatera.

Tol itu akan melintasi jalan berkelok, berbukit dan menyisiri pantai. Pasti kamu akan menjumpai pengalaman baru dalam petualangan di tanah Sumatera. Lintas itu cocok bagi kamu yang sudah bosan lewat tol.

Baca Juga  Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi III Ditargetkan Tuntas Tahun Ini, Waktu Tempuh Jambi-Palembang Tinggal Tiga Jam Saja, Dulu Mah Enam Jam

Bus SAN dan Putra Rafflesia merupakan duo perusahaan otobus Bengkulu yang konsisten di lintas Barat Sumatera. Dua bus itu melayani rute Bengkulu-Jakarta.

Tak banyak bus yang secara regular melintasi lintas Barat Sumatera. Jelang sampai ke Jakarta, bus lintas Barat akan melewati Bengkulu dan Lampung.

Lintas Barat Sumatera menjanjikan pemandangan alam yang luar biasa. Ada panorama laut, perbukitan maupun persawahan.

Ruas jalan di lintas itu juga berliku, menanjak dan turunan tajam. Guna melewati rute tersebut, pengalaman dan skill driver sangat diperlukan.

Dua bus tersebut memiliki pelanggan masing-masing di rute lintas Barat tersebut. Perjalanan ke Jakarta memerlukan Waktu lebih kurang 24 jam, tergantung situasi di jalan. Estimasi Waktu 24 jam jika tak ada kerusakan maupun kemacetan. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *