Berita  

Anak Muda Sukses Jadi Pengusaha Bus, Mutia di Sumbar, Ervinda di Jawa

Mutia, pimpinan bus MPM ketika berkunjung ke Terminal Bareh Solok. (YouTube Bagindo Channel)
Mutia, pimpinan bus MPM ketika berkunjung ke Terminal Bareh Solok. (YouTube Bagindo Channel)

PADANG-Ternyata, sekarang banyak perusahaan otobus yang dikelola anak muda. Anak Mutia di Sumbar dan Ervinda di Jawa, persisnya Kebumen, Jawa Tengah.

Mutia merupakan pimpinan bus MPM. Bus itu termasuk pendatang baru yang sukses memikat hati masyarakat Minang. Bus itu terus berkembang dan jumlah armada yang juga bertambah banyak.

Bus MPM kantor pusatnya berada di jalan by pass, Padang, tak jauh dari Semen Padang Hospital. Sebagian besar bus MPM gunakan sasis Hino dan ada juga yang Mercedez Benz.

Bus MPM kini bisa memberangkatkan hingga tujuh armada tiap hari. Bus tersebut menjadi idola masyarakat dalam perjalanan Jakarta-Sumbar.

Mutia merupakan anak muda yang memberi inspirasi bagi generasi lainnya. Anak muda ternyata mampu mengelola perusahaan otobus yang tantangannnya tidak ringan.

Bila ada Mutia di Sumbar, maka di Jawa ada Ervinda. Perusahaan otobus Efisiensi merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam transportasi darat yang berpusat di Kebumen, Jawa Tengah. Perusahaan tersebut juga bergerak dalam bidang jasa pengiriman.

Baca Juga  Sumbar Dilanda Longsor di Mana-mana, Harga Cabai Bisa Meroket di Riau, Dua Provinsi Langsung Dikontak

Selain bergerak angkutan reguler, Bus Efisiensi juga memiliki armada pariwisata, PO Tividi.

Efisiensi sekarang dikelola oleh Ervinda. Dikutip dari YouTube Mass Arkan, Ervinda mengaku dulunya kurang paham dengan seluk-beluk bisnis bus. Ervinda merupakan tamatan Australia dengan disiplin ilmu marketing.

“Aku terjun ke dunia bus memang dimulai dari nol. Waktu tamat kuliah disuruh papa mengelola bus,” kata Ervinda.

Mass Arkan dan Ervinda memang sering ngonten tentang seluk-beluk dunia bus. Mass Arkan juga sering melakukan trip ke Padang, terakhir naik bus Sembodo dari Bogor ke Padang.

Pemilik PO Efisiensi adalah Teuku Erry Rubiamsyah. Dia mengestafetkan perusahaan ke generasi pewarisnya.

Sang anak diberikan tanggung jawab sebagai direktur PT Efisiensi Putra Utama (PO Efisiensi).

Dia terjun ke dunia bus setelah lulus kuliah dari Melbourne, Australia.

“Terjun di Meret 2022. Januari baru pulang dari Meulborne. Masih belajar dari Bapak karena ini memang dunia baru buat saya,” ujar Ervinda dilansir dari kanal YouTube Efisiensi Official.

Baca Juga  Sasis Hino Makin Dilirik, Ini Perusahaan Otobus Sumbar yang Telah Menggunakan

Dia menuturkan, saat kuliah di Negeri Kanguru dirinya mengambil jurusan marketing. “Kuliah ke sana untuk mengejar edukasi, sesuatu yang beda. Kuliah di sana dibanding Indonesia lebih analis,” katanya. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *