Berita  

Gak Nyangka Sumbar Bisa Kalah dari Bengkulu, Tol Bengtaba Sudah Rampung, Gubernurnya Pastikan Pembangunan Tol Lanjut ke Linggau

Gerbang tol di Bengkulu. (hutama karya)
Gerbang tol di Bengkulu. (hutama karya)

BENGKULU-Sungguh gak nyangka, ternyata Bengkulu lebih hebat dari Sumatera Barat soal pembangunan tol. Tak ada hiruk-pikuk di sana, tiba-tiba tol sudah rampung saja.

Setelah rampung, rakyat di sana menikmati tol. Bahkan, banyak pula warga Sumbar yang mungkin memanfaatkan tol iu untuk pulang kampung.

Tol yang sudah rampung sekarang, dipastikan lanjut ke Lubuk Linggau, Sumatera Selatan. Kemudian lanjut ke Jalan Tol Trans Sumatera yang membentang dari Lampung lanjut ke Aceh.

Diam-diam Bengkulu menghanyutkan. Tol di provinsi itu diresmikan Juli 2023, setahun kemudian makin ramai saja dilintasi kendaraan. Betul-betul hebat tetangga Sumatera Barat ini. Tak banyak cakap, tapi terus berkarya dan membangun daerah.

Ruas tol di Bengkulu adalah Bengkulu-Taba Penanjung (Bengtaba). Dalam catatah Hutama Karya, selama libur Idul Adha lalu tercatat 11.171 kendaraan melintasi ruas tol itu.

Baca Juga  Bus Sindoro Satriamas Akan Hadir Kembali dengan Nama Sindoro Sejahtera Mulya

Jumlah tersebut meningkat 13,67 persen dari hari biasa. Bukan cuma itu, ruas itu tol telah menghasilkan pendapatan Rp1 miliar sebulan ke pengelola tol tersebut.

Bila dibandingkan dengan Sumatera Barat, Bengkulu terbilang lambat meneruka tol. Di Sumbar, lima tahun lalu tol sudah groundbreaking, tapi tak kelar-kelar hingga lima tahun ke kemudian.

Lanjut ke Linggau

Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah memastikan pembangunan tol Bengkulu-Lubuk Linggau sejauh 95,8 kilometer dilanjutkan dalam waktu dekat.

Ini menjadi hasil rapat Rohidin Mersyah bersama Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Suharso Monoarfa. “Menteri PPN memastikan tol kita lanjut di 2025 atau 2026,” kata Rohidin dalam keterangan tertulisnya, Selasa (16/4/2024).

Baca Juga  Sumbar dan Jambi Balapan Tuntaskan Pembangunan Tol, Jelang Lengser Jokowi Gunting Pita Tol Padang-Sicincin?

Rohidin juga menyebut, ada beberapa ruas jalan tol yang masuk rencana kerja yang telah disepakati oleh pemerintah pusat.

Tol yang akan dibangun adalah Bengkulù-Lubuk Linggau dikerjakan dalam tiga seksi. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *