JAKARTA-Bus yang satu ini makin tampil beda. Penumpang di armada sleeper bus sudah diperbolehkan untuk buang air besar di toilet bus Ketika bus sedang berjalan.
Bus itu juga ingin saingi kereta api di lintasan Malang-Bogor. Perusahaan Otobus (PO) Juragan 99 Trans layani rute Malang – Bogor atau sebaliknya dengan layanan sleeper bus.
CEO Juragan 99 Trans, Gilang W. Pramana mengatakan, line perdana Malang-Bogor adalah 10 Juni 2024.
Dia optimistis sebagai pemain baru di Bogor bisa diterima dengan baik karena bus AKAP sleeper bus masih jarang di Kota Hujan tersebut.
“Kenapa alasanya Bogor? Karena trafik wilayah tersebut tinggi dan saingan kita kebanyakan masyarakat masih menggunakan kereta api maupun pesawat. Bus sleeper Bogor masih terbatas dan bus kita lebih nyaman lebih luas sehingga memberikan pengalaman yang beda,” katanya, Sabtu (9/6/2024). (*)