Daerah  

Selama Ramadan, Bus Palala Sediakan Voucher untuk Berbuka atau Sahur

Bus Palala
Bus Palala

SOLOK-Perusahaan otobus yang berbasis di Solok memberikan pelayanan kepada penumpang setia. Pelayanan itu berupa voucher untuk berbuka atau sahur.

Pelayanan itu berlaku 12-27 Maret 2024 untuk keberangkatan dari Jabodetabek menuju Sumbar. Sedangkan 12 Maret sampai 8 April berlaku untuk keberangkatan dari Sumbar menuju Jabodetabek.

Dikutip dari akun resmi PO Palala, mengatakan voucher satu kali makan yang bisa digunakan untuk sahur atau berbuka yang berlaku satu kali untuk satu kali perjalanan tergantung waktunya perjalanan.

Kalau dari arah Jakarta, bila tak macet, maka berbuka di daerah Kalianda, persisnya Rumah Makan Bukit Indarung.

Baca Juga  Selain MPM dan Palala, Ini Pendatang Baru Bus Minang yang Sukses Pikat Hati Penumpang

Kalau dari Sumbar, maka sahur di Rumah Makan Bayung Lencir, Sumatera Selatan.

Palala merupakan PO bus yang mulai beroperasi pada 19 Februari 2022. Di awal beroperasi, bus itu hanya mengoperasi empat bus dengan mesin Mercedes Benz 1526 balutan body Legacy SR2 karoseri Laksana. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *