SOLOK-Persaingan di Dapil Solok III memang keras. Sejumlah wajah baru berpotensi lolos ke DPRD. Namun, muka lama juga berpeluang.
Ketua DPRD, Dodi Hendra diprediksi kembali ke parlemen, namun tak lagi sebagai ketua, tapi sebagai anggota. Sebab, berdasarkan real qount KPU, Partai Amanat Nasional menjadi pemenang pemilu.
Sesuai dengan regulasi, ketua DPRD menjadi milik partai yang menang pemilu. Berdasarkan real qount KPU, hingga Senin (19/2/2024), Dodi Hendra telah meraih 689 suara.
Dodi Hendra merupakan caleg Partai Gerindra. Dia maju di daerah pemilihan Solok III yang meliputi Kecamatan Kubung dan IX Koto Sungai Lasi.
Para peraih suara terbanyak di Dapil Solok III, antara lain dari Partai Gerakan Indonesia Raya, Jasnil dengan 375 suara.
Dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ada Imunara dengan 855 suara.
Dari Partai Golongan Karya Mukhlis dengan 741 suara.
Dari Partai NasDem, Hidayat dengan 919 suara, Bestari 541 suara, Erlinda 442 suara dan Gita Rahmadhani Putri dengan 375 suara.
Dari Partai Keadilan Sejahtera, Ari Rafika WD dengan 693 suara dan Roi Yurnades yang memperoleh 408 suara.
Dari Partai Hati Nurani Rakyat, peraih suara terbanyak, Sutan Muhamad Bahri dengan 949 suara.
Sedangkan dari Partai Amanat Nasional, peraih suara terbanyak adalah Aurizal dengan 658 suara dan Agus Evatra dengan 403 suara.
Perolehan suara akan berubah sesuai dengan data yang masuk ke real qount KPU. Masih belum ada yang siapa yang pasti lolos ke parlemen. (*)