Daerah  

Ditimpa Pohon Tumbang, Sejumlah Rumah Rusak di Tanjung Raya

Pohon tumbang timpa rumah di Kecamatan Tanjung Raya.
Pohon tumbang timpa rumah di Kecamatan Tanjung Raya.

AGAM-Akibat angin kencang yang terjadi di wilayah Kecamatan Tanjung Raya sejak Minggu (11/2/204) menyebabkan pohon tumbang pada beberapa titik di wilayah itu.

Hal ini dibenarkan Camat Tanjung Raya, Roza Syafdefianti, Selasa (13/2/2024). Dia mengatakan, dari kejadian tersebut, beberapa rumah rusak akibat tertimpa pohon tumbang.

“Selain itu, pohon tumbang ini juga menyebabkan listrik mati karena kabel listrik tertimpa pohon dan menutupi akses jalan,” jelasnya.

Dikatakan, ada enam titik lokasi di Kecamatan Tanjung Raya yang mengalami pohon tumbang akibat angin kencang tersebut. Di antaranya di Jorong Raili dan di Jorong Mudiak, Nagari Duo Koto, di Jorong Pasar, Nagari Maninjau, di Jorong Data Nagari Sungai Batang, di Jorong Lubuak Sao dan di Jorong Dama Gadang Nagari Dalko, serta di Jorong Kampuang Jambu, Nagari Bayua.

Baca Juga  Atasi Kemiskinan Ekstrim, 164 Kepala Keluarga di Agam Diusulkan Dapat Bantuan Langsung Tunai

“Alhamdulillah saat ini material pohon tumbang tersebut telah selesai dibersihkan dengan bergotong royong oleh masyarakat setempat, pemerintah nagari, pemadam kebakaran dan tim BPBD,” jelasnya.

Kepada masyarakat, Camat Tanjung Raya, Roza Syafdefianti mengimbau agar selalu waspada terhadap bencana yang akan terjadi. (HR)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *