Tak Sempat Sehari, Pelaku Pembunuhan Paman Sendiri Berhasil Ditangkap

Barang bukti yang diamankan polisi
Barang bukti yang diamankan polisi

SERDANG BEDAGAI-Diduga bermotif dendam, MJE (27), warga Dusun I Desa Pematang Kuala, Kecamatan Teluk Mengkudu Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara bacok pamannya sendiri dengan sebilah arit (alat pemotong rumput), Kamis (2/11/2023) sekitar pukul 19.15.

Ditengarai pelaku memang sengaja menunggu pamannya pulang di gang yang menuju rumahnya satu kampung dengan pelaku. Korban Poniran (56), sang paman yang memiliki enam anak ini pasti lewat di situ.

Menurut warga sekitar, sempat terjadi duel antara paman dan ponakan, tetapi karena pelaku sudah mempersiapkan senjata tajam, akhirnya sang paman tumbang bersimbah darah akibat kena bacokan.

Melihat pamannya tergeletak bersimbah darah, pelaku kemudian kabur dan membuang arit tersebut di kebun sawit.

Warga tak ada yang berani melerai perkelahian tersebut, karena pelaku membawa sajam. Setelah pelaku kabur, warga menolong korban dengan membawa ke sebuah klinik di Pekan Tanjung Beringin guna mendapat pertolongan.

Karena luka cukup serius, perawat di klinik tak mampu menolong korban, disarankan dibawa ke RSUD Sultan Sulaiman di Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah.

Baca Juga  Kapolsek Firdaus Ajak Masyarakat Sergai Wujudkan Pemilu Damai

Luka bacok dan tikaman yang diderita Poniran cukup berat, sempat ditangani medis di RS Sultan Sulaiman, akhirnya nyawa Poniran tak tertolong lagi.

Personel Reskrim Polsek Teluk Mengkudu, dipimpin Kanit Res Ipda Marsidi Ginting dan Sat Reskrim Polres Sergai turun le lokasi dan melakukan olah TKP, sekaligus mengejar pelaku dan mencari barang bukti.

Hasilnya, arit yang dipakai untuk membacok dan menikam korban ditemukan di semak-semak di bawah pohon sawit.

Sedangkan pelaku ditangkap personel kepolisian di kawasan pinggiran pantai Desa Bagan Kuala (dekat TPI), Kecamatan Tanjung Beringin, Jumat (3/11/2023) sekitar pukul 04.15.

Tersangka MJE masih diperiksa di Mapolsek Teluk Mengkudu. Dugaan sementara, pelaku nekat membacok paman sendiri akibat dendam soal warisan atau keluarga. Namun dugaan itu didalami penyidik.

Menurut Kepala Desa Pematang Kuala, Ramlan, kurang lebih dua tahun lalu pelaku dan pamannya itu pernah berduel dan si ponakan juga mempergunakan senjata tajam. “Tapi kasus itu diselesaikan antar keluarga,” kata Kades Ramlan.

Baca Juga  Polres Sergai Ungkap Kasus Penipuan, Korban Setor Rp55 Juta, Anak Tak Kunjung Diterima Bekerja

Kapolsek Teluk Mengkudu, AKP J. Sagala melalui Kanit Reskrim Ipda Marsidi Ginting ketika dikonfirmasi wartawan melalui selular menyebutkan, “Benar ada kejadian dan tersangka masih diperiksa, tanya aja ke Humas Polres.” (ML.hrp)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *