Piala Dunia Sebentar Lagi, Wonderkid Kelahiran Frankfurt, Amar Rayhan Brkic Bangga dan Bahagia Bela Indonesia

Amar Rayhan Brkic. (pssi)
Amar Rayhan Brkic. (pssi)

JAKARTA-Striker Amar Rayhan Brkic merasa bahagia bisa membela tim U-17 Indonesia. Apalagi tim ini dipersiapkan untuk tampil di Piala Dunia U-17 di Indonesia. Dia merupakan wonderkit kelahiran Frankfurt, Jerman.

Pemain kelahiran Frankfurt, Jerman, 11 Juni 2007 ini sebenarnya baru bergabung pada 8 Oktober 2023. Namun, ia sudah menunjukkan talenta luar biasa, meskipun baru beberapa hari berlatih bersama.

“Latihan saya bersama tim sangat luar biasa karena semua pemain dan pelatih baik terhadap saya . Sangat seru bersama dan waktu yang menyenangkan bersama mereka,” ucap Amar yang dikutip dari laman PSSI.

Baca Juga  Pecat Jam Saragih, PSPS Riau Rekrut Ridwan Saragih

Saat ini Amar membela TSG Hoffenheim U-17. Di tim U-17 Indonesia, Amar sudah dua kali diturunkan pelatih Bima Sakti saat uji coba melawan Mainz U-19 dan SV Meppen U-17. Amar pun sudah mencetak satu gol ketika melawan SV Meppen U-17.

Amar lega dan bahagia karena akan membela negaranya, Indonesia di kancah dunia. “Perasaan saya sangat campur aduk. Bahagia tentunya karena akan bermain di Piala Dunia U-17 untuk negara saya, Indonesia,” tambahnya. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *