Daerah  

Jalan Perumahan Tergenang Saat Hujan, Pemkab Musi Banyuasin Diminta Turun Tangan

Warga melintas di jalan yang tergenang air saat musim hujan
Warga melintas di jalan yang tergenang air saat musim hujan

SEKAYU-Jalan perumahan relokasi Blok B di Kelurahan Serasan Jaya, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan tergenang kalau hujan turun.

“Kalau hujan turun, jalan menjadi tidak beraturan, becek dan licin,” kata seorang warga, Minggu (10/9/2023).

Perumahan relokasi blok B berada di Kelurahan Serasan Jaya. Komplek itu merupakan perumahan relokasi untuk warga yang berada di pinggir bantaran Sungai Musi, tepatnya warga RT 014 dan Rt 015, Kelurahan Balai Agung, Kecamatan Sekayu.

Amran, salah satu warga perumahan saat berbincang dengan awak media mengatakan, sudah lama kondisi jalan yang masih tanah ini dikeluhkan, namun sampai saat ini belum ada respon dari pihak pemerintah untuk perbaikan.

Baca Juga  Pemkab Terima Bantuan Teknis Rencana Detail Tata Ruang, Ini Kata Bupati Agam

“Apa hanya di kampung ini atau di blok ini yang jalannya masih seperti ini, ketika musim hujan tiba aktivitas masyarakat lumpuh akibat jalan tanah yang becek masih tanah,” ujarnya.

Warga meminta kepada Penjabat Bupati Muba H Apriadi Mahmud dan pihak terkait agar membangun jalan perumahan yang masih berupa jalan tanah itu. (heri)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *