Daerah  

Riyanda-Jeffry Dilantik Hari Ini, Era Baru Sawahlunto Dimulai

Wali kota dan wakil wali kota Sawahlunto terpilih.
Wali kota dan wakil wali kota Sawahlunto terpilih.

JAKARTA-Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sawalunto terpilih, Riyanda-Jeffry dilantik Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, hari ini, Kamis (20/2/2025). Pasangan ini merupakan pemenang pilkada dengan perolehan suara telak atas pasangan calon Deri-Desni.

Riyanda-Jeffry mengusung tagline Era Baru Sawahlunto dalam pilkada lalu. Dengan pelantikan itu, maka upaya mewujudkan perubahan di Sawahlunto bisa dimulai. Perubahan tak bisa serta merta, butuh proses dan waktu.

Tadi malam, Gubernur Mahyeldi Ansharullah kumpulkan kepala daerah yang akan dilantik di Hotel Balairung, Jakarta.

Mahyeldi menyebut, harmonisasi dan kolaborasi antar kepala daerah itu penting untuk Sumbar dan perlu dibangun sedari dini. Tujuannya, agar sinergitas program antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dapat diwujudkan.

Baca Juga  Miliki Inovasi yang Mumpuni, Tiga ASN Pemkab Asahan Terima Penghargaan, Siapa Mereka?

“Sumbar itu luas, terdiri dari 19 kabupaten/kota, masing-masing memiliki potensi yang berbeda. Sulit untuk bergerak lebih cepat, jika kolaborasi dan harmonisasi kepala daerahnya tidak terbangun,” ucap Mahyeldi.

Mahyeldi menyebut, selain melalui pertemuan non formal sinkronisasi itu juga dilakukannya melalui kegiatan formal.

Adapun materi yang dibahas dalam pertemuan tersebut, di antaranya seputaran isu sinergi pembangunan nasional dan daerah, pengelolaan keuangan daerah, serta sosialiasi program makan bergizi gratis. (Iz)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *