PADANG-Perusahaan otobus Pangeran merupakan satu-satunya bus menggunakan mesin depan di lintasan Sumatera Barat-Medan. Bus itu berpusat di Bukitinggi yang aktif melayani rute Bukittinggi-Medan dan sebaliknya.
Banyak YouTuber yang sudah meliput bus itu saat masih aktif di lintasan Sumbar-Jakarta. Dia antara YouTube itu adalah Mass Arkan dan Ridwan Nurman.
Mereka membagikan cerita perjalanannya dari Padang ke Jakarta. Mass Arkan berangkat dari Padang menggunakan bus transit Pangeran ke Padang Panjang, tepatnya Bukit Surungan. Setelah di Bukit Surungan, Mass Arkan baru naik big bus Pangeran, selanjutnya perjalanan menuju Terminal Bareh Solok dan lanjut ke Jakarta.
Mass Arkan menyebut, bus PO Pangeran sangat nyaman, walau bus itu memiliki mesin depan. Dia memuji bus tersebut yang benar-benar terawat. Bus mesin depan tetap nyaman untuk lintasan Padang-Jakarta.
Bus Pangeran menggunakan Marcedes-Benz OH 1623 dengan berbalut body Laksana Discovery.
Perusahaan Otobus Pangeran milik pengusaha asal Bukittinggi dengan badan hukum PT Pangeran Aman Sukses. Bus itu memulai line perdana pada Mei 2022.
Namun, bus itu nyalakan sein kiri di lintasan Sumbar-Jakarta. Bus itu istirahat sejenak, namun konsisten di jalur Sumbar-Medan.
Bus yang aktif melayani Sumbar-Sumatera Utara adalah NPM, ALS, Putra Pelangi, Sempati Star, Satu Nusa dan Pangeran. (*)