Berita  

Kecelakaan di Kabupaten Solok, Bus Sembodo Hantam Bokong Truk

Kecelakaan lalu lintas di Batang Pamo, Kabupaten Solok.
Kecelakaan lalu lintas di Batang Pamo, Kabupaten Solok.

SOLOK-Kecelakaan terjadi di Kabupaten Solok, persisnya di Jorong Batang Pamo, Nagari Pianggu, Kecamatan IX Koto Sungai Lasi, Kamis (10/4/2025) siang.

Tabrakan tersebut melibatkan truk dan bus. Bus yang terlibat kecelakaan itu adalah PO Sembodo, rute Sumbar-Jakarta.

Bus dengan nomor pintu S-910 itu mengalami rusak parah di bagian depan.

Kecelakaan bermula saat truk bermaksud hendak mendahului kendaraan di depannya di jalur lurus setelah Masjid Jihad dari arah Solok. Namun dari awah berlawan muncul kendaraan lain, sehingga truk kembali ke jalur kiri.

Saat yang bersamaan, bus Sembodo yang datang dari Solok menuju Sijunjung yang bermaksud mengikuti truk mendahului di jalur kanan.

Namun karena truk mengurangi kecepatan dan kembali ke jalur kiri membuat kecelakaan tak dapat dihindarkan dan bus menabrak belakang truk.

Kasat Lantas Polres Solok Kota, Iptu Akbar Kharisma Tanjung, menjelaskan kecelakaan bermula saat dump truck Mitsubishi dengan nomor polisi BA 9904 AU yang dikemudikan Nurdin (65) melaju dari arah Kota Solok menuju Sawahlunto.

Di belakangnya, dump truck Hino bernomor polisi BK 8413 GR yang dikemudikan Benny Robertus (44) mencoba mendahului.

Namun, karena dari arah berlawanan datang kendaraan lain, Benny mengerem mendadak dan membanting setir ke kiri hingga spion truknya menyenggol bak dump truck Nurdin.

Pada saat bersamaan, dari arah belakang, bus Sembodo dengan nomor polisi B 7208 SGA yang dikemudikan Muhardiansyah (40) tidak sempat menghindar dan menabrak bagian belakang dump truck Hino yang dikemudikan Benny. (*)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version