Daerah  

Dituduh Terlibat dalam Usaha Perkebunan Sawit, Mantan Kepala Desa Sungai Angkat Bicara

Perkebunan sawit. (Info Sawit)
Perkebunan sawit. (Info Sawit)

KUANSING-Tokoh masyarakat Desa Sungai Besar, Kecamatan Pucuk Rantau, Sarial membantah pemberitaan di salah satu media online yang menyebut dirinya terlibat pembangunan kebun sawit milik AB.

Pemberitaan di salah satu media online yang tayang beberapa hari lalu itu dinilai tak berimbang atau sepihak, tanpa ada konfirmasi terlebih dahulu dari pihak media kepada Sarial.

Sarial kepada Liputankini mengatakan, pemberitaan beberapa hari lalu yang menyebutkan dia terlibat dalam pembangunan kebun sawit milik AB itu adalah tidak benar alias ngarang.

Menurut mantan Kades Sungai Besar ini, statement yang ada di pemberitaan tayang secara online itu terkesan menyudutkan dan merugikan nama baik dirinya selaku pribadi dan keluarga.

Terlebih lagi kata dia, selaku pihak yang diberitakan dirinya tidak pernah dihubungi atau diklarfikasi secara langsung terkait subtansi berita, sehingga atas pemberitaan sepihak itu ia merasa dihakimi.

Sebagai pihak yang diberitakan, Sarial menyebut dirinya memiliki hak jawab dan koreksi. Ia berhak mengoreksi informasi yang salah tentang dirinya dalam suatu pemberitaan pers.

“Pemberitaan itu tidak betul. Saya dikatakan terlibat pembangunan kebun sawit AB tidak benar. Pemberitaan itu jelas merusak reputasi saya, merusak nama baik diri saya dan keluarga besar saya,” kata dia.

“Saya merasa terpojokkan, jelas itu fitnah. Karena terindikasi saya terlibat dalam pembagunan kebun milik AB di kawasan hutan di Sungai Besar, sekali lagi saya katakan itu ngarang,” ungkap Sarial, Senin (14/4/2025).

Beberapa warga Sungai Besar menyebut pemberitaan di salah satu media online itu tidak benar. Ketika Sarial menjabat Kades, justru semua program untuk kesejahteraan desa terealisasi dengan baik.

Warga mengapresiasi, berterimakasih kepada mantan Kades Sarial. Tidak hanya ketika dia menjabat pun sampai saat ini kepeduliannya terhadap kemajuan dan kesejahteraan warga desa tidak berkurang.

“Tidak hanya dulu ketika beliau menjabat kepala desa, tapi hingga kini pun kepedulian pak Sarial untuk kemajuan dan kesejahteraan warga desa Sungai Besar kami rasakan sangat positif,” kata warga. (Ridhomagribi)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version