Berita  

Bus Miyor Rebah Kuda di Tol Kayu Agung, Satu Orang Dilaporkan Tewas, Tiga Luka-luka

Sebuah bus Miyor yang mengalami kecelakaan di Tol Kayu Agung.
Sebuah bus Miyor yang mengalami kecelakaan di Tol Kayu Agung.

PALEMBANG-Sebuah unit bus Miyor BA 7015 JU mengalami kecelakaan. Bus itu dalam perjalanan dari Padang menuju Jakara. Bus mengalami kecelakaan di tol Kayu Agung–Palembang, Kamis (10/4/2025).

Bus itu rebah kuda ke arah kiri dengan bagian depan hancur. Sebagian penumpang keluar lewat kaca depan yang pecah. Dalam rekaman video yang beredar, tim penolong mengevakuasi penumpang lewat pintu darurat di atap bus.

Lokasi persis bus kecelakaan di ruas Tol Kayuagung KM 356, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.

Baca Juga  Ini Kota di Sumbar yang Berhasil Bangun dan Manfaatkan Terminal Secara Optimal

Akibat kecelakaan itu, satu orang dilaporkan tewas dan empat lainnya luka-luka.

Kecelakaan sekitar pukul 07.16.Kasatlantas Polres OKI, AKP Oke Panji Wijaya mengatakan bus PO Miyor bernomor polisi BA-7015-AU yang mengangkut puluhan penumpang dari Padang.

“Untuk korban meninggal ada satu orang, tuga orang luka berat dan satu orang luka ringan. Itu data sementara dari kami karena kami sedang melakukan evakuasi di lapangan,” kata Oke Panji yang dikutip dari detikcom. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *