KOTA SOLOK-Akhirnya Kota Solok mengatasi ketertinggalannya dibandingkan dengan daerah lain di Sumatra Barat. Hal itu ditandai dengan diresmikannya RSUD Serambi Madinah.
Sebelumnya, Kota Solok menjadi satu-satunya daerah di Sumbar yang belum memiliki rumah sakit umum daerah (RSUD). Kehadiran rumah sakit tersebut diharapkan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat, sekaligus memberikan kontribusi besar bagi pemerataan fasilitas kesehatan di Sumatra Barat.
Kota Solok kini sejajar dengan daerah lain dalam menyediakan layanan kesehatan yang lebih baik bagi warganya.
Mimpi besar itu akhirnya berhasil terealisasikan setelah kurang lebih tujuh tahun secara bertahap dengan anggaran mencapai Rp130,4 miliar. RSUD itu dilengkapi dengan berbagai fasilitas canggih.
RSUD Kota Solok memiliki 100 tempat tidur untuk melayani pasien rawat inap. Dengan fasilitas ini, Pemko Solok dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lengkap, bermutu, dan terjangkau bagi masyarakat.
RSUD ini memiliki layanan, seperti IGD 24 jam serta berbagai spesialisasi seperti rawat jalan, antara lain penyakit dalam, Kebidanan dan kandungan, anak, bedah, paru dan gigi. Tersedia juga ICU, PICU/NICU, radiologi, laboratorium, serta fasilitas kamar Ooperasi dan ambulan.
Rumah sakit tersebut terletak di Jalan Tuanku Imam Bonjol, Banda Panduang, Kelurahan Tanah Garam, Kecamatan Lubuk Sikarah.
Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin meresmikan rumah sakit itu, Senin (17/2/2025).
Kehadiran RSUD ini tak lepas dari dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) atau SMI melalui pinjaman daerah yang diberikan. Menkes Budi Gunadi Sadikin menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam pembangunan RSUD Serambi Madinah ini, termasuk SMI.
“Semoga rumah sakit ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Kota Solok. Pemerintah pusat akan terus memberikan bantuan, namun kita harus memastikan bantuan ini digunakan dengan bijak untuk kepentingan masyarakat luas,” ujar Menkes.
Menkes mengungkapkan, rumah sakit ini sangat bersih, ditambah dengan dokter-dokter yang memiliki semangat tinggi. Ia juga menambahkan, fasilitas medis akan segera dilengkapi, termasuk penambahan dokter spesialis dan dukungan pendidikan untuk dokter muda.
Wali Kota Zul Elfian Umar menyatakan, peresmian RSUD Serambi Madinah ini merupakan momen bersejarah bagi Kota Solok. Dengan adanya rumah sakit ini, diharapkan pelayanan kesehatan di daerah itu semakin baik dan merata. (sis)