Berita  

Hasil Undian`Cabor Sepakbola PON Aceh-Sumut, Sumbar Terhindar dari Grup Neraka

Logo PSSI
Logo PSSI

JAKARTA-Pekan Olahraga Nasional digelar bulan depan. Khusus cabang sepak bola telah dilakukan undian grup. Sumatera Barat terhindar dari grup neraka. Sumbar tak tergabung dengabn tim-tim dari Jawa.

Tuntas sudah pembagian grup untuk cabang olahraga (cabor) sepak bola. Hasil itu didapat setelah pengundian yang berlangsung di Jakarta, Jumat (9/8/2024).

Sumatera Barat tergabung di Grup D Bersama Gorontalo, NTT dan Kalimantan Selatan.

Untuk cabang olahraga sepak bola putra, ada 17 peserta yang terbagi dalam empat grup, dimana satu grup berisi empat hingga lima peserta. Kemudian untuk sepak bola putri, ada sembilan peserta yang dibagi ke dalam tiga grup dan diisi oleh tiga peserta.

Baca Juga  Wahai Perantau Minang, Jangan Mudik di Tanggal Ini, Bisa Habis Waktu di Jalan, Rugi Kita

Cabor sepak bola putra akan berlangsung pada 1-11 September 2024 di Stadion H. Dimurtala dan 13-18 September di Stadion Harapan Bangsa. Lalu di 2-9 September 2024, di Stadion Blang Asan.

Adapun untuk kick off, sepak bola putra akan berlangsung 1 September 2024 tuan rumahnya Aceh.

Pembagian Grup Sepak Bola Putra PON XXI Aceh-Sumut

Grup A:

Aceh
Jawa Barat
Sulawesi Selatan
Banten

Grup B:

Sumatera Utara
Sulawesi Tengah
Papua Barat
Sulawesi Barat
Jawa Tengah

Grup C:

Riau
Jawa Timur
Papua Pegunungan
Papua

Baca Juga  Sukses di Sumbar, Perusahaan Otobus Tak Mesti Berpelat BA, Ini Buktinya

Grup D:

Gorontalo
NTT
Kalimantan Selatan
Sumatera Barat

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *