PADANG-Warga Sumatera Barat bersorak ketika jalan Lembah Anai dibuka lagi setelah dua bulan tak bisa dilalui. Pengguna jalan rela bermacet-macet ria di ruas itu akibat buka tutup jalan.
Ketika pengguna jalan bersorak di sana, jalan Padang Lua-Malalak malah ditinggal begitu saja. Sekarang, tak jelas siapa yang mengurusi jalan itu lagi.
“Pemerintah harus ceoat mengatasi kerusakan jalan di kampung kami,” kata Rizal, warga Agam, Rabu (24/7/2024).
Dia menambahkan, pemerintah harus pandai terima kasih ke Malalak, sebab dengan jalan itu maka akses Padang-Bukittinggi tetap terbuka ketika jalan utama putus.
Dikatakannya, ruas paling parah kerusakannya adalah Padang Lua menuju simpang Maninjau. “Banyak lubang di sepanjang jalan,” kata dia.
Diberitakan sebelumnya, sejak jalan utama Padang-Bukittinggi lewat Lembah Anai ditutup, jalur Malalak jadi penyelamat. Ruas itu menjadi aternatif bagi mobilitas masyarakat. Selain Malalak, memang ada jalur Sitinjau Lauik.
Kini, jalan Malalak ditinggalkan warga. Masyarakat kembali ke ruas Lembah Anai-Padang Panjang. Tinggallah jalan Padang-Lua dalam kesepeian. Selama jadi jalan alternatif, kerusakan di ruas itu bertambah parah. Wajar jika terjadi kerusakan parah, sebab jalan dilintasi oleh kendaraan berat yang tak lagi sesuai dengan kemampuan jalan.
“Sekarang jalan kami sudah rusak. Siapa yang akan memperbaiki? Pemerintah jangan basilengah saja,” kata seorang warga di sana, Rizal, Selasa (23/7/2014).
Dia menambahkan, jalan rusak berupa lubang di sana. Kalau musim hujan, kerusakan bertambah parah lantaran air menggenang. Situasi itu berbahaya bagi pengguna kendaraan, terutama bagi mereka yang tak mengenal medan.
“Pemerintah harus secepatnya memperbaiki jalan Padang Lua-Malalak,” kata Doni, warga lainnya.
Jalan Lembah Anai dibuka kembali sejak 21 Juli 2024. Warga kembali berbondong-bondong melintasi ruas Lembah Anai dari Padang maupun Bukittinggi. Dengan dibukanya jalur itu, pengusaha kuliner bisa kembali tersenyum, walau situasi belum akan pulih seperti sediakala.
Meski dibuka, tak semua kendaraan diizinkan melintas. Jalan dibuka untuk sepeda motor dan mobil dua sumbu. Jalan Lembah Anai itu putus akibat galodo Mei lalu. (*)