TANGERANG-PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) kenalkan Traga Bus. Bus ukuran kecil itu ditampiklkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung CE BSD, Tangerang.
Ukuran bus itu memang relatif keil, namun menawarkan beragam solusi kendaraan komersial. Bus itu diklaim punya beberapa keunggulan di berbagai aspek dalam menunjang perjalanan yang lebih aman dan nyaman.
President Director PT IAMI Yusak Kristian mengatakan, melihat dari kebutuhan pada sektor transportasi dan pariwisata yang membutuhkan kenyamanan dan keamanan dari sebuah kendaraan, pihaknya berinovasi untuk menampilkan Traga Bus.
“Real partner, real journey menjadi semangat untuk menghadirkan kendaraan yang benar-benar dibutuhkan bagi seluruh Isuzu Partner untuk kelancaran usaha mereka. Isuzu Traga Bus kemudian lahir untuk memenuhi kebutuhan mobilitas di sektor transportasi dan pariwisata sehingga mendukung usaha yang lebih menguntungkan,” kata Yusak dalam keterangan resmi, Senin (22/7/2024).
Model tersebut dikembangkan dengan mengedepankan empat aspek, comfort, good performance, fuel efficiency dan Safety. Dari segi kenyamanan, Traga Bus dengan panjang 4.660 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 2.450 mm dan wheelbase di 2.250 mm diklaim memiliki interior yang lega untuk bagi 10 penumpang.
Dengan bentuk plafon yang dibuat lebih tinggi, Isuzu Traga Bus mampu memberikan ruang headroom yang lebih tinggi, bahkan digunakan sebagai instalasi AC penumpang tanpa mengorbankan kenyamanan.
Menggunakan dapur pacu 4JA1-CR 2.500 cc dengan standar Euro 4, Isuzu Traga Bus mampu memproduksi tenaga sebesar 80 Ps atau 78,8 Tk di 3.500 rpm dan torsi 19,5 Nm pada putaran mesin 1.800-2.400 rpm. (*)