Daerah  

Terjatuh ke Bendungan Irigasi Batang Hari, Seorang Bocah Ditemukan Meninggal Dunia

Ilustrasi
Ilustrasi.

DHARMASRAYA-Seorang bocah terjatuh dan terseret arus bendungan Irigrasi Batang Hari di Jorong Taratak, Kenagarian Siguntur, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat, Selasa (9/7/2024) malam. Setelah dilakukan pancarian lebih kurang satu kliometer dari lokasi awal korban jatuh, akhirnya ditemukan dengan kondisi meninggal dunia.

Korban bernama Alfauzil Tahuhid (9). Kepala BPBD Dharmasraya Eldison menyebutkan, sebelum kejadian, korban bersama adiknya bermain di belakang rumah mereka yang tidak jauh dari bendungan Irigrasi Batang Hari tersebut.

Entah kenapa, tiba-tiba dia terjatuh dan terseret arus. Mendapat informasi tentang seorang bocah terjatuh dan terseret arus, BPBD Dharmasraya kirim tim untuk melakukan pencarian.

Baca Juga  Butuh Obat, RSUD Arosuka Dinilai Sedang Sekarat, Bupati Jon Pandu Akan Hadapi Tantangan Berat

“Tim gabungan BPBD dan bersama warga melakukan pencarian hingga kemudian ditemukan satu kilometer lebih dari tempat kejadian. Korban ditemukan dengan kondisi meninggal dunia, kemudian diserahkan kepada pihak keluarga,” kata Kepala BPBD Kabupaten Dharmasraya, Eldison. (eko)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *