Berita  

Awal Agustus, Bus Miyor Rilis Sebelas Armada Baru, Persaingan Sumbar-Jakarta Makin Seru

Bus Miyor dengan bodi Jetbus 5. (Instagram muhammadrafi.1406)
Bus Miyor dengan bodi Jetbus 5. (Instagram muhammadrafi.1406)

SAWAHLUNTO-Bila tak ada aral melintang, awal Agustus mendatang, bus Miyor akan rilis sebelas armada baru. Bus baru tersebut gunakan Karoseri Morodadi Prima dan Tentrem.

Dikutip dari Bang Ajay Channel, bos Miyor, Fedri menyebutkan, bus baru itu nantinya akan dipergunakan di divisi AKAP. Bus Miyor juga miliki divisi pariwisata, namun unit baru khusus untuk AKAP dengan rute Sumbar-Jabodetabek dan sebaliknya.

Bus Miyor merupakan pendatang baru tersukses di Sumatera Barat. Dalam Waktu singkat, busnya mendapat tempat di hai masyarakat.

“Insya Allah pada awal Agustus nanti akan keluar 11 armada baru bus Miyor untuk line reguler,” ujar Fedri dalam wawancara dengan Bang Ajay.

Dengan bertambahnya unit baru, persaingan di lintasan Jakarta-Sumbar makin seru. Perusahaan otobus saling berpacu menghadirkan unit baru dan peningkatan pelayanan.

Situasi itu membuat konsumen jadi diuntungkan. Penumpang tentunya dimanjakan dengan beragam fasilitas. (*)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version