Berita  

Terus Kepakkan Sayap di Tanah Jawa, Bus Cititrans Buka Rute Baru, Segera Pesan Mumpung Lagi Promo

Salah satu armada bus Cititrans. (Instagram @fainfo_bus)
Salah satu armada bus Cititrans. (Instagram @fainfo_bus)

JAKARTA-Bus Cititrans terus kepakkan sayap di tanah Jawa. Berawal dari lintasan Jakarta-Malang, kini rute baru terus dibuka.

Bus itu memulai layanan AKAP awal April 2024. Bus itu berada di bawah Blue Bird Group.

Rute baru yang dibuka adalah Jakarta-Solo-Yogyakarta dan Bandung-Solo-Yogyakarta. Rute itu berlaku juga untuk arah sebaliknya.

Tiket bus itu dapat dipesan melalui website atau aplikasi Cititrans. Dikutip dari Instagram @cititransindo, di trayek baru, Cititrans memberikan promo.

Baca Juga  Sumbar Sudah Tertinggal Jauh, Pembangunan Tol Padang-Pekanbaru Harus Dipercepat, Tak Bisa Ditawar-tawar Lagi

Rute Jakarta-Yogyakarta dengan kelas Suites dibanderol jadi Rp500.000 dari harga normal Rp550.000.

Kelas Super Executive dibanderol menjadi Rp399.000 dari harga normal Rp425.000.

Bandung-Yogya dengan kelas Suites dibanderol Rp350.000 dari harga normal Rp500.000.

Kelas Super Executive dibanderol menjadi Rp275.000 dari harga normal Rp375.000. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *