JAKARTA-Tim nasional Indonesia masih berpeluang besar melaju ke babak berikutnya penyisihan Piala Dunia 2026. Syaratnya cuma satu.
Pasukan Shin Tae-yong kalah dari Irak dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan skor telak 0-2 dalam laga yang berlangsung di Gelora Bung Karno, Kamis (6/6/2024).
Indonesia masih di urutan kedua klasemen sementara dengan nilai. Saingan terdekat Indonesia hanya Vietnam dengan nilai 3. Andaikan Vietnam terus menang dalam dua laga sisa, maka nilai maksimal 9, sementara Indonesia jika memang dengan Vietnam maka nilai 10, karena nilai sekarang adalah 7.
“Makasih Timnas. Emang bukan hari kita. Ayo belajar dari semua kesalahan kalian. Jangan gampang tertekan dengan pressing lawan dan harus sebisa mungkin menghindari Blunder. Keliatan kan semua Goal yang Iraq dapat itu hasil Blunder kita sendiri,” komentar @blxxxxxx.
“Terima kasih Garuda kebanggaan kami. Comeback stronger team❤️🔥 besok2 mainnya jangan blunder, sama finishingnya harus ditingkatkan lagi,” sebut @chxxxxx. (*)