Berita  

Bus Listrik Mulai Beroperasi di Medan, Masyarakat Nikmati Transportasi Gratis

Bus listrik yang beroperasi di Medan
Bus listrik yang beroperasi di Medan

MEDAN-Bus listrik mulai beroperasi di Medan, Selasa (25/6/2024). Warga kota itu menimati perjalanan gratis. Medan merupakan kota besar pertama di Sumatera yang gunakan bus listrik.

Kepala Dinas Perhubungan, Iswar Lubis, memastikan Pemerintah Kota Medan berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi warga di bidang transportasi.

Sebagai bukti nyata, Pemko Medan segera meluncurkan 60 unit armada bus listrik yang akan beroperasi pada enam koridor di Medan.

Bus Listrik tersebut merupakan bagian dari program Massal Transportasi Bus Rapid Transit (Mastran BRT) yang diluncurkan Wali Kota Bobby Nasution pada April lalu.

“Pemko akan terus membenahi sistem transportasi. Pak Wali Kota berkomitmen memberikan transportasi massal modern yang aman dan nyaman kepada warga, sesuai dengan perkembangan teknologi di era digital saat ini,” ucap Iswar Lubis.

Baca Juga  Calon Gubernur Sumbar Sebut Reaktivasi Kereta Api Mendesak Dilakukan, Gak Pakai Lama, Harus Dikebut

Jadwal rute bus listrik pertama (Rit 1)

    06.30 di Komplek J-City
    06.45 di Jalan Jamin Ginting
    07.00 di Jalan Diponegoro
    07.15 di Jalan Kapten Maulana Lubis
    07.30 di Jalan Balai Kota

    Jadwal rute bus listrik kedua (Rit II)

      09.15 di Komplek J-City
      09.45 di Jalan Jamin Ginting
      10.15 di Jalan Diponegoro
      10.45 di Jalan Kapten Maulana Lubis
      11.15 di Jalan Balai Kota.

      Jadwal rute bus listrik Ketiga (Rit III)

        12.00 di Komplek J-City
        12.15 di Jalan Jamin Ginting
        12.30 di Jalan Diponegoro
        12.45 di Jalan Kapten Maulana Lubis
        13.00 di Jalan Balai Kota.

        Jadwal rute bus listrik ke empat (Rit IV)

          14.30 di Komplek J-City.
          15.00 di Jalan Jamin Ginting.
          15.30 di Jalan Diponegoro.
          16.00 di Jalan Kapten Maulana Lubis.
          16.30 di Jalan Balai Kota

          Baca Juga  Jadi Orang Indonesia Pertama yang Diterima Jadi Sopir Bus di Jepang, Berapa Gaji Iyus?

          Jadwal rute bus listrik ke lima (Rit V)

            17.30 di Komplek J-city
            17.45 di Jalan Jamin Ginting.
            18.00 di Jalan Diponegoro.
            18.15 di Jalan Kapten Maulana Lubis.
            18.30 di Jalan Balai Kota.

            Baca berita lainnya di Google News




            Tinggalkan Balasan

            Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *