Butuh Sego Pecel Magetan di Jabodetabek, di Sini Tempatnya, Rasa Dijamin Otentik

Warga minati sego pacel Magetan.
Warga minati sego pacel Magetan.

JAKARTA-Pagelaran seni budaya dan pameran produk unggulan Kabupaten Magetan diadakan di Anjungan Jawa Timur, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Minggu (5/5/2024). Acara tersebut memperkenalkan produk unggulan dari Magetan ke masyarakat, khususnya di wilayah Jabodetabek.

Ketua Ikatan Keluarga Magetan (IKMA), Laksamana Muda Yoos Suryono Hadi, menyampaikan sejumlah kegiatan pengabdian sosial yang telah dilaksanakan oleh para pegiat IKMA di kampung halamannya, Magetan.

“Beberapa program sedang dan akan terus digulirkan, mulai dari program peternakan sapi untuk industri kulit, penghijauan Telaga Wahyu, sampai rencana penanaman pohon sukun,” ujar Yoos juga Panglima Komando Armada I (Pangkoarmada I) TNI AL.

Kegiatan-kegiatan ini bernilai strategis, misalnya penanaman sukun sebagai alternatif pengganti tepung gandum di masa depan. “Kita mendengar perusahaan internasional seperti McDonalds pun sudah melirik tepung sukun untuk menggantikan gandum,” papar Yoos.

Yoos berharap Magetan bisa semakin maju dan dikenal luas, termasuk melalui produk UMKM-nya. “Kita mendorong terus UMKM untuk semakin maju dan dikenal, salah satunya Pecel Magetan. Orang selama ini lebih familiar dengan Pecel Madiun, padahal ada pula Pecel Magetan,” tukas Yoos.

Yoos pun mengapresiasi inisiatif Bambang Prijambodo, salah seorang pengusaha asal Magetan yang mengangkat Sego Pecel Magetan meramaikan industri kuliner di Jakarta. Di tangan Bambang, pecel Magetan dikemas kekinian dengan varian lauk yang familiar untuk segmen anak muda. Mulai dari lauk ayam goreng, empal, sampai Pecel Magetan lauk katsu.

Sego Pecel Magetan kini telah hadir di beberapa tempat di Jakarta. Di antaranya di Mall Citos, Cilandak dan Cipulir. Sejumlah cabang baru akan segera dibuka di 2024 ini. (*)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version