Berita  

Waduh, pasamankab.go.id Diduplikat Jadi Situs Judi Online

Tangkapan layar discover google yang mencantumkan pasamankab.go.id
Tangkapan layar discover google yang mencantumkan pasamankab.go.id

PASAMAN-Pengguna internet dan ahli teknologi informasi memang hebat. Mereka bisa melakukan apa saja. Bahkan, situs pemerintah bisa diduplikat jadi situs judi.

pasamankab asli

Seperti dilihat tirasonline di discover google.com, muncul situs judi online dengan nama pasamankab.go.id. Situs tersebut bisa diakses dan isinya tentang judi.

Situs judi itu menggunakan logo yang berbeda, namun bisa menduplikasi nama domain pasamankab.go.id.

Setelah diklik laman pasamankab.go.id yang asli, muncul situs yang menampilkan logo Pemerintah Kabupaten Pasaman. Situs itu menampilkan beragam konten pemerintahan.

Baca Juga  Ruas Utama Padang-Bukittinggi Putus, Ini Tiga Jalur Alternatif, Salah Satunya Melewati Kelok 44

Dunia internet memang tanpa batas dan terkadang seperti rimba raya yang tak punya hukum. Kok tega-teganya memakai menduplikasi situs pemerintahan untuk judi? Waduh, ada-ada saja. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *