Daerah  

Mantan Bupati Nias Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Serbaguna ONKP Tugala Lahomi

Foto bersama di sela peletakkan batu pertama pembagunan gedung serbaguna ONKP Tugala Lahomi
Foto bersama di sela peletakkan batu pertama pembagunan gedung serbaguna ONKP Tugala Lahomi

NIAS BARAT-Mantan Bupati Nias, Sokhiatulo Laoli letakkan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan gedung serbaguna Gereja Orahua Niha Keriso Protestan (ONKP) Tugala Lahomi Resort Lahomi I, Minggu (15/10/2023).

Kegiatan tersebut turut dihadiri anggota DPRD Sumut, Edward Zega, mantan Bupati Nias Barat, Faduhusi Daeli, Sekda Nias Barat, Sozisokhi Hia dan undangan lainnya.

Sokhiatulo Laoli menyatakan, pembangunan gedung serbaguna itu menjadi sentral pergerakan kemajuan, pergerakan moral, pergerakan sosial dan lainnya yang membawa dampak positif kemajuan masyarakat.

“Esensi kegiatan ini adalah memicu kita bersama meningkatkan sarana dan prasarana pelayanan di setiap jemaat,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, gereja bukan hanya sebagai tempat bangunan berdiri tetapi merupakan tempat membangun keimanan dan kecerdasan hidup jemaat untuk mencapai hidup yang lebih baik.

“Kita berharap bukan hanya menambah sarana dan prasarana tetapi kualitas pelayanan itu juga bertambah agar iman jemaat semakin kuat dalam perjalanan kehidupan ini,” harapnya.

Sozisokhi Hia mewakili Pemerintah Kabupaten Nias Barat meyakini, mengapresiasi pembanungunan gedung serbaguna tersebut.

Ia mendorong dan memastikan, selagi Jemaat ONKP Tugala Lahomi masih berdiri dengan kokoh maka sepanjang itu juga proses pembangunan masih tetap berlangsung.

“Pembangunan fisik di suatu jemaat tidak akan pernah berkesudahan selagi jemaat itu masih utuh,” kata dia. (YL)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version