Daerah  

Bupati Tanah Datar: 20 atau 25 Tahun Lagi, Ada Siswa SMAN I X Koto yang Akan Jadi Bupati

Bupati Tanah Datar bersama siswa dan guru SMAN I X Koto. (prokopim)
Bupati Tanah Datar bersama siswa dan guru SMAN I X Koto. (prokopim)

BATUSANGKAR-Bupati Tanah Datar, Eka Putra menjadi inspektur upacara di SMAN I X Koto, Senin (4/9/2023). Baru pertama kali dia jadi inspektur upacara di sekolah itu, walau sudah 2,5 tahun jadi bupati.

“Saya yakin di antara kalian nanti ada yang akan menjadi bupati 20 atau 25 tahun ke depan. Saya mendoakan itu,” kata Eka Putra.

Bupati Eka menyampaikan walaupun jarak antara SMAN 1 X Koto dengan ibukota kabupaten cukup jauh, namun ini tidak boleh dijadikan sebagai alasan untuk tidak bersemangat didalam belajar dan menuntut ilmu.

“Saat ini adalah penentuan kemana langkah yang akan kalian tempuh nanti, kalian harus mencontoh kepada yang baik karena ke depan tantangan sangat berat sudah menanti. Sekarang zaman digital, untuk itu kalian harus bisa membentengi diri kalian dengan iman dan akhlak serta banyak mengikuti berbagai kegiatan sosial yang positif,” ujar bupati memberikan motivasi kepada seluruh siswa.

Nanti, tambah bupati, saat para siswa menggapai cita-citanya persaingan yang akan dihadapi adalah robot ciptakan manusia, bahkan saat itu para robot mungkin sudah diberikan otak oleh para penciptanya.

“Jangan takut menghadapi masa-masa itu nanti, karena robot tidak memiliki karakter. Mulai saat ini tuntutlah ilmu dengan baik, mulailah membentuk karakter bagaimana kalian bekerjasama dan saling tolong menolong sesama teman, dan jangan ada yang membully teman ssendiri, jauhi perbuatan itu. Ini modal utama bagi kalian untuk menghadapi tantangan zaman yang semakin maju,” pesan bupati yang dikutip dari Prokopim Setda Tanah Datar.

Kepada para guru juga diminta untuk terus berkarya dan menyiapkan siswa-siswinya menjadi generasi yang siap untuk menyambut Indonesia emas pada 2045 mendatang. (*)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version