Daerah  

Epyardi Asda: Perlu Kebersamaan Wujudkan Kabupaten Solok Jadi Daerah Terbaik di Sumbar

Bupati Solok Salat Idul Adha bersama ribuan warga di Koto Baru
Bupati Solok Salat Idul Adha bersama ribuan warga di Koto Baru

SOLOK-Bupati Epyardi Asda Salat Idul Adha dan berkurban bersama ribuan warga di Masjid Agung Darussalam Islamic Center Koto Baru, Rabu (28/6/2023).

Ikut dalam salat itu, anggota DPR Komisi V Athari Gauthi Ardi, forkopimda, Ketua TP-PKK Hj. Emiko Epyardi Asda, Sekda Medison. Bertindak sebagai khatib adalah Zulfam.

Bupati Epyardi Asda, mengatakan perbedaan waktu salat jangan dijadikan sebagai penyebab perpecahan di masyarakat.

“Saya mengajak, mari kita berlapang dada karena perbedaan kita adalah sebuah rahmat yang memperkuat rasa ukhuwah islamiyah,” ujar bupati.

Baca Juga  Happy Ending, Aqua dan Pemkab Solok Capai Kesepakatan

“Saya senang karena masyarakat Kabupaten Solok ini merupakan masyarakat yang madani karena dapat menerima perbedaan,” tambahnya.

Bupati berharap dengan kebersamaan ini jadikan Kabupaten Solok ini menjadi daerah yang terbaik di Sumatera Barat.

Khatib Zulfam sampaikan, Idul Adha merupakan ibadah kurban merupakan bentuk wujud rasa syukur kepada Allah yang telah memberikan nikmat yang banyak kepada umat. (Clara)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *