Dukung Anies-AHY, Ketua RASA Kunjungi Wakil Ketua Partai Demokrat Sumut

Pengurus dan anggota RASA kunjungi Wakil Ketua Partai Demokrat Sumatera Utara
Pengurus dan anggota RASA kunjungi Wakil Ketua Partai Demokrat Sumatera Utara

ASAHAN-Ketua Relawan Anies Asahan (RASA), Tuahman Marpaung beserta jajaran pengurus kunjungi Wakil Ketua Partai Demokrat Sumatera Utara yang juga Wakil Ketua DPRD Asahan, Ilham Harahap S, Minggu (25/6/2023)

Tuahman Marpaung beserta jajaran pengurus RASA menyampaikan dukungan dan harapan agar Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berpasangan sebagai capres dan cawapres pada pilpres mendatang.

“Pak Anies Baswedan sedang melaksanakan ibadah haji. Kita doakan semoga pelaksanaan ibadahnya berjalan dengan lancar dan mendapatkan predikat haji mabrur,” kata Tuahman.

Baca Juga  Pendukung Anies-Cak Imin Bertekad Raih Kemenangan di Pesisir Barat, Kader Partai Diminta Bergerak

Ilham Harahap menyambut baik kunjungan pengurus dan jajaran RASA dan mengapresiasi dukungan relawan tersebut. “Keduanya sangat layak berpasangan dalam pemiu mendatang,” katanya.

Ilham Harahap berharap semoga Anies mengumumkan atau mendeklarasikan pasangan bacapres dan bacawapres Anies-AHY yang diusung koalisi perubahan dan perbaikan.

“Insya Allah pasangan Anies-AHY akan meraih kemenangan,” katanya. (YG)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *