JAKARTA-Banyak kipas di rumah warga yang berdebu. Kipas yang kotor itu dibiarkan begitu saja. Kalau pun dibersihkan sekedar saja. Banyak warga yang melas mengurus itu, karena kalau ingin benar-bersih, maka harus dibongkar bagian penutup kipas angin. Ribet. Pandai bongkar, belum tentu bisa memasang bagian yang dibongkar itu.
Tumpukan debu pada kipas angin harus dibersihkan agar embusan anginnya tetap kencang dan bersih sekaligus membuat tampilan kipas angin lebih enak dilihat.
Jika membersihkan kipas angin terasa sulit karena harus membongkar beberapa bagian kipas, ada cara mudah yang bisa dilakukan tanpa perlu membongkarnya.
Dikutip dari kanal YouTube Richil Wasobi, berikut ini cara membersihkan kipas angin tanpa dibongkar.
Anda bisa membersihkannya dengan menyemprotkan larutan pembersih khusus. Siapkan bahan larutan pembersih berupa setengah gelas cuka, tiga sendok makan baking soda, dan dua sendok makan sabun cuci piring. Setelah itu, masukkan semua bahan secara berurutan ke gelas, lalu aduk sampai merata. Selanjutnya, masukkan larutan ke dalam botol semprot. Kocok larutan terlebih dahulu sebelum disemprotkan ke kipas angin.
Semprotkan larutan pembersih ke kipas angin yang kotor oleh tumpukkan debu. Pastikan menyemprotkan larutan secara merata dan membuat debu di kipas angin menjadi basah. Kemudian, bungkus bagian kepala kipas angin dengan plastik.
Selanjutnya, nyalakan kipas angin dengan kecepatan maksimal selama lima menit. Setelah itu, buka plastik dan lihat hasilnya. Tumpukan debu di kipas angin sudah terlepas dari kipas angin. Selamat mencoba. (kompas.com)