PEKANBARU-Kebakaran terjadi di Jalan Pertiwi, Gang Harapan Dusun Satu Pertiwi Kampung Pinang Sebatang Timur (PST), Kabupaten Siak, Riau. Kebakaran menghanguskan lima rumah dan menewaskan dua warga yang merupakan bocah laki-laki.
Kapolsek Tualang, Kompol Arry Prasetyo menjelaskan, kedua korban terbakar karena saat kejadian sedang berada di dalam rumah. “Kedua korban tewas terpanggang karena waktu kejadian kebakaran tidak berhasil diselamatkan,” kata Arry Prasetyo, Rabu (24/5/2023).
Peristiwa ini terjadi, Senin (22/5/2023) malam sekitar pukul 21.30. Korban meninggal Y (10) dan A (8).
Dijelaskan Arry, saksi-saksi mengatakan, sebelum kejadian dua anak tersebut diketahui sedang memainkan lampu teplok karena sedang mati lampu.
Saat lampu teplok dimainkan, api membesar hingga membakar rumah Jonizar, Hermanto, Robi Darwis dan merembet ke dua rumah lagi.
“Sebelum kejadian listrik mati dan dinyalakan lampu teplok dan kedua korban memainkannya sehingga menyebabkan api membesar dan membakar rumah,” kata Arry yang dikutip dari riau.go.id.
Namun, untuk memastikan penyebabnya, lanjut Arry, pihaknya masih menunggu hasil uji Labfor yang dilakukan Polda Riau.
“Tim Labfor Polda Riau nanti akan melakukan olah TKP. Apa hasilnya nanti akan kami sampaikan,” ujar Arry. (*)