Daerah  

Hadiri Tradisi Bakar Batu di Kampung Ure, Bupati Kaimana: Hilang Lelah

Bupati hadiri barapen di Kampung Ure
Bupati hadiri barapen di Kampung Ure

KAIMANA-Bupati Kaimana, Freddy Thie hadiri tradisi bakar batu atau barapen di Kampung Ure, Kamis (25/5/2023).

Barapen atau bakar batu adalah tradisi memasak makanan baik itu sayuran, daging maupun umbi-umbian dengan menggunakan batu. Tradisi ini sudah dilakukan oleh masyarakat Papua sejak ratusan tahun silam.

Biasanya tradisi Barapen dilakukan sebagai bentuk ucapan syukur atas pembukaan lahan, hasil panen, pembangunan rumah, penyambutan tamu ataupun penyelesaian masalah dengan spirit kebersamaan antar sesama.

“Senang rasanya saya bisa ikut dan berada di tengah masyarakat Kampung Ure saat pesta Barapen ini,” kata Freddy.

Baca Juga  Diguyur Hujan Deras Saat Cek Kondisi Jalan, Ini Kisah Bupati Kaimana dan Rombongan

Dikatakan Freddy, rasa kebersamaan dan kekeluargan sangat terasa, walaupun setelah melakukan perjalanan yang sedikit menguras tenaga. “Tapi dengan duduk bersama, saling lempar canda satu dan lainnya rasa capek itu hilang seketika,” tambah bupati yang suka berkeliling hingga daerah pedalaman ini. (farid)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *