Daerah  

Bupati Tanah Datar: Sambut Ramadan dengan Sukacita dan Kesederhanaan

Bupati Tanah Datar bermaafan dengan jajaran ASN usai apel gabungan, Senin (20/3/2023). (prokopim)
Bupati Tanah Datar bermaafan dengan jajaran ASN usai apel gabungan, Senin (20/3/2023). (prokopim)

BATUSANGKAR-Menjelang datangnya Ramadan, aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar melaksanakan apel gabungan di lapangan Cindua Mato, Senin (20/3/2023).

Bupati Eka Putra selaku inspektur apel yang dihadiri Wakil Bupati Richi Aprian, para asisten, staf ahli dan lainnya. Usai apel, jajaran ASN saling mohon maaf dan memaafkan antara sesama.

Bupati Eka Putra menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh ASN yang hadir untuk mengikuti apel pagi dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan.

Eka menambahkan, Ramadhan yang penuh berkah bagi umat Islam ini, diharapkan menjadi momentum introspeksi diri dan terus meningkatkan amal ibadah.

Baca Juga  Pegawai Akan Terima THR dan Gaji ke-13, Bupati Tanah Datar: Belanjakan di Batusangkar, Bantu Masyarakat!

“Marhaban ya Ramadhan, Saya bersama keluarga dan wabup mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin. Mari kita sambut Ramadan tahun ini dengan penuh sukacita dan kesederhanaan, serta memperbanyak amal ibadah kita dengan meramaikan masjid dan meningkatkan kegiatan sosial lainnya seperti menyantuni anak yatim dan kaum dhuafa,” katanya yang dikutip dari Prokopim Setda Tanah Datar. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *