Jadi Runner Up, Indonesia Berpotensi Hadapi Vietnam 6 Januari

Shin Tae-yong
Shin Tae-yong

JAKARTA-Tim Nasional Indonesia berpotensi hadapi Vietnam pada babak semifinal Piala AFF setelah menang atas Filipina. Pasukan Shin Tae-yong gagal jadi juara grup, karena Thailand menang besar atas Kamboja.

Indonesia berpotensi jumpa Vietnam pada 6 Januari di Gelora Bung Karno. Pertandingan itu merupakan leg pertama. Kemenangan atas Filipina juga bersejarah karena sekian tahun, Indonesia tak pernah menang atas Filipina.

Indonesia berpotensi berjumpa Vietnam di partai semifinal. Vietnam akan menjalani laga terakhir di kandang sendiri melawan Myanmar, Selasa malam waktu setempat. Peluang Vietnam  jadi juara grup terbuka lebar.  

Baca Juga  Luar Biasa, 947 Anak Ikut Seleksi Calon Pemain Timnas U-17 di Bali

Dalam laga yang disiarkan RCTI itu, Indonesia menang 2-1. Pertandingan berlangsung di Stadium Rizal Memorial, Manila, Senin (2/1/2023). Dendy Sulistyawan mencetak gol di menit ke-21. Dirinya menyundul bola dari lemparan ke dalam Pratama Arhan.

Marselino Ferdinan tambah keunggulan Timnas Indonesia di menit ke-43. Marselino Ferdinan bikin gol lewat skema yang cantik setelah main satu-dua dengan Saddil.

Pemain pengganti, Jens Sebastian Beraque Rasmussen memperkecil ketertinggalan 1-2. Dirinya menyundul bola umpan dari Schrock. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *