Daerah  

Ribuan Undangan Hadiri Pesta Anak Asman Abnur

asman
Asman Abnur beri sambutan

BATAM-Setidaknya ribuan undangan hadiri resepsi pernikahan anak mantan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi, Asman Abnur di Batam yang berlangsung Sabtu dan Minggu. Resepsi diadakan pada sebuah hotel berbintang di Batam.

Para tamu itu bukan saja berasal dari Sumatera Barat, juga perantau Minang yang ada di Riau dan Kepulauan Riau. Sejumlah tokoh nasional dari Jakarta juga hadir. Bahkan, hadir pula tamu dari Singapura dan Malaysia. Para tamu tidak diperkenankan membawa amplop maupun bingkisan.

Asman Abnur mengatakan, prosesi pernikahan anaknya, Alvidiyan dan Hana dilaksanakan dalam tiga tahap. Pernikahan dilaksanakan pada September 2022 di Singapura.

Tahap kedua, resepsi pada hari pertama, Sabtu (17/12/2022) untuk sejawat Asman Abnur dari berbagai daerah dan profesi yang berjumlah 1.000 orang lebih. Pada pesta kedua, Minggu (18/12/2022) undangan untuk umum dan masyarakat dari kampung halaman Asman Abnur, Nagari Batu Kalang Utara, Kecamatan Padang Sago Kabupaten Pariaman Sumbar serta masyarakat Minang dan PKDP di Kepulauan Riau berjumlah 3.000 undangan.

Baca Juga  Edy Rahmayadi: Medan Kota Terjorok, Bobby Nasution: Setelah Saya Jadi Wali Kota Medan Raih Adipura

Alvidiyan dan Hana berjumpa ketika sama-sama kuliah di London.

Salah satu anggota rombongan dari Padang Pariaman, Syahril Ali menyampaikan terima kasih kepada Asman Abnur yang sudah mengundang orang kampungnya ke Batam untuk menghadiri pesta yang meriah ini.

Ali Akbar Tuanku Mudo dan Kardinur selaku protokoler rombongan dari Padang Sago, menyampaikan terima kasih atas undangan dari Asman Abnur. “Menghadiri alek, tiket diberikan, hotel dikasih pula,” katanya.

“Iyo sabana luar biasa dan bangga dapat hadir pada acara ini,” tutur Kepala MTsN Padang Sago, Zam Haril yang diamini Hj. Suarni Alif, Kartini dan Desmawati.

Baca Juga  Bus Baru Akan Rilis Lagi, Sembodo Makin Mantap di Lintasan Jakarta-Sumbar, Simak Dulu Sejarahnya

“Kapan lagi kita bisa ke sini. Mumpung sudah sampai di sini, kita jalan jalan dulu ke Singapura dan Malaysia,” kata Suarni Alif. (TKA)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *