Daerah  

Perayaan Natal di Dharmasraya Aman dan Kondusif

Kapolres Dharmasraya bersama forkopimda bersama warga

DHARMASRAYA-Perayaan Natal di Dharmasraya berjalan damai dan kondusif serta suka cita oleh warga yang merayakannya.

Kapolres AKBP Nurhadiansyah bersama forkopimda tinjau sejumlah lokasi perayaan. Kunjungan lapangan itu bagian dari pelaksanaan Operasi Lilin 2022. Kapolres melakukan kunjungan lapangan, Minggu (25/12/2022).

Kapolres melalui Kasi Humas AKP Edy Sumantri yang didampingi Ipda Marbawi, Senin (26/12/2022) di polres menyebutkan, tempat yang didatangi kapolres bersama rombongan adalah GPU HKBP di Jorong Koto Ranah Baru, Nagari Kurnia Selatan, Kecamatan Sungai Rumbai.

Dalam kunjungan itu, kapolres memberikan arahan kepada personel pengamanan dan piket pos pengamanan. Kapolres minta personel bertugas dengan baik guna memberikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat. (eko)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version