PADANG PARIAMAN-Bundo Kanduang Kayu Tanam, Hj. Endarmy optimis jembatan Anduring yang rusak sejak delapan tahun bakal selesai pekerjaannya pada 2023. Perbaikan itu sudah menjadi prioritas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.
Hal itu disampaikan Endarmy dalam menjawab pertanyaan wartawan, Senin (26/12/2022).” Insya Allah. Gubernur Mahyeldi dan Bupati Suhatri Bur sudah datang ke lokasi jembatan rusak ketika berlangsungnya TMMD di INS Kayutanam beberapa waktu lalu,” ujar mantan anggota DPRD Sumbar ini.
Dikatakan, terkait beredarnya isu Suhatri Bur pernah berjanji saat kampanye akan menyeselesaikan pembangunan jembatan Anduring. Endarmy mengaku tidak ada mendengarnya. “Saya tidak ada dengar ucapan Aciak Suhatri Bur tentang hal itu,” kata dia.
Ungkapan senada juga disampaikan Ketua KAN Anduriang Abd. Kadir Jailani. “Mohon maaf ya. Saya nggak ada dengar ucapan Aciak Sihatri Bur tentang hal itu,” katanya.
Begitu pula dengan Wali Nagari Anduring Sawiruddin. “Saya tidak dengar ucapan Suhatri Bur berjanji seperti itu,” kata Sawir.
Bupati Suhatri Bur yang dikonfirmasi soal berkembangnya janji kampanye, juga membantah. “Tidak benar saya berjanji akan menyelesaikan pekerjaan jembatan Anduring apabila sudah terpilih menjadi bupati,” katanya.
“Saya mengungkapkan berusaha untuk menyelesaikan jembatan Anduring. Bukti saya berusaha saya ajak Pak Gubernur ke lapangan untuk meninjau kondisi jembatan tersebut,” ucap Aciak melalui telepon selulernya.
Ditambahkan Suhatri, jembatan Anduriang perbaikannya sudah dimulai dengan anggaran pemprov saat Endarmy duduk sebagai anggota DPRD Sumbar periode yang lalu. Tetapi baru yang siap kaki jembatan dua belah pihak. Kini tinggal badan jembatan lagi yang belum dikerjakan.
“Sesuai dengan prosedur. siapa yang memulai dia pula yang mengakhiri. Artinya Pak Gubernur sudah masukan anggarannya tentu dia pula yang menyelesaikan,” ungkap bupati. (TKA)