JAYAPURA-Pesawat Rimbun Air tergelincir di Bandara Udara Moenamani, Kabupaten Dogiyai, Jumat (23/12) pukul 13.37 WIT.
Kepala Bidang Humas Polda Papua, Kombes Ahmad Musthofa Kamal menyebutkan, pesawat tergelincir saat mendarat di
bandara. Pesawat terbang dari Bandara Timika
Dijelaskan Kamal, pendaratan pesawat tidak mulus karena faktor angin yang sangat kencang, sehingga mengakibatkan pesawat kehilangan kendali dan akhirnya menabrak pembatas run way.
Medapat laporan terdapat pesawat yang tergelincir, tim gabungan langsung menuju lokasi untuk melakukan evakuasi pilot maupun penumpang di pesawat.
“Beruntung tidak ada korban jiwa, maupun luka-luka dalam kejadian tersebut,” katanya. (farid)